Pemerintahan
DPRD Banyuwangi Gelar Paripurna Internal Penyampaian Hasil Reses 1 Tahun Anggaran 2020
Memontum Banyuwangi – DPRD Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna internal dengan agenda penyampaian laporan hasil reses yang telah dilakukan anggota dewan pada tanggal 5 – 9 Pebruari 2020 yang lalu.
Usai rapat paripurna internal, Ketua DPRD, I Made Cahyana Negara,SE mengatakan, sesuai dengan Pasal 114 Ayat (5) Peraturan DPRD Kabupaten Banyuwangi tentang Tata Tertib Dewan. Setiap anggota dewan baik perseorangan maupun kelompok wajib membuat laporan tertulis atas hasil pelaksanaan tugasnya pada masa reses kepada pimpinan DPRD dalam rapat paripurna.
“Dalam laporan reses tersebut, teman-teman anggota dewan minimal melaporkan waktu, tempat kegiatan reses, dokumentasi dan kegiatan pendukungnya, serta tanggapan, aspirasi maupun pengaduan dari masyarakat , “ ucap Made Cahyana saat dikonfirmasi beberapa awak media , Selasa (03/03/2020) siang.
Menurut Made, dari 50 anggota dewan, 49 orang melaksanakan kegiatan reses, hanya 1 anggota dewan yang tidak melaksanakan reses yakni Drs Suyatno dari fraksi Golkar.
Sedangkan hasil reses yang disampaikan oleh perwakilan anggota DPRD dari 5 daerah pemilihan di Kabupaten Banyuwangi masih didominasi permintaan pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, sarana pendidikan dan kesehatan serta peningkatan ekonomi melalui pemberdayaan masyarakat.
“Aspirasi masyarakat yang disampaikan kepada anggota DPRD ketika reses masih di dominasi pembangunan infrastruktur, untuk detailnya bisa melihat resume, “ ucapnya.
Selanjutnya seluruh hasil reses dituangkan dalan Surat Keputusan DPRD untuk disampaikan kepada eksekutif dengan harapan dapat dijadikan acuan penyusunan APBD tahun 2021. (ras/oso)
- Hukum & Kriminal5 tahun
Pemuda Pengangguran di Banyuwangi Cabuli Bocah Usia 7 Tahun
- Berita5 tahun
Viral, Pasar Genteng 2 Banyuwangi Usir Gepeng
- Berita4 tahun
Gabungan LSM se-Banyuwangi Dukung Polresta Usut Pemukulan Dokter Jaga RSUD Blambangan
- Hukum & Kriminal5 tahun
Korsleting, Honda Freed Isi Puluhan Juta Terbakar, Sopir Selamat
- Berita4 tahun
RSUD Genteng Makamkan Pasien PDP Covid-19
- Hukum & Kriminal5 tahun
Boboho Pembunuh Rosidah, Polisi ‘Mumet’ 3 Hari Mencari, Ngaku Enak Makan dan Tidur
- Hukum & Kriminal4 tahun
Suami Istri Sindikat Curanmor Disergap Polresta Banyuwangi
- Hukum & Kriminal4 tahun
5 Anggota LSM GMBI Menjadi DPO