Banyuwangi

Peringatan Hari Pahlawan, Plt Bupati Sugirah Ajak bersama Raih Prestasi dan Membangun Banyuwangi

Diterbitkan

-

TABUR BUNGA: Rangkaian pelaksanaan peringatan Hari Pahlawan oleh Forkopimda Banyuwangi. (pemkab for memontum)

Memontum Banyuwangi – Plt Bupati Banyuwangi, Sugira, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Pahlawan yang digelar di Halaman Pemkab Banyuwangi, Minggu (10/11/2024) tadi. Dalam kesempatan itu, Plt Bupati Sugirah mengajak masyarakat untuk melanjutkan perjuangan dengan kerja keras dan karya nyata di masa sekarang.

“Mari kita tumbuh kembangkan semangat juang pahlawan dengan kerja keras. Dengan karya nyata menjadi pahlawan bagi lingkungan, daerah dan bagi bangsa negara,” kata Plt Bupati Sugirah.

Jika dahulu semangat kepahlawanan dilakukan dengan mengangkat senjata mengusir penjajah, berjuang dengan darah dan air mata, papar Plt Bupati Sugirah, maka generasi saat ini bisa melanjutkan dengan menorehkan prestasi dan kinerja di berbagai bidang. Dirinya pun berterimakasih kepada seluruh pihak mulai dari TNI/Polri, ASN, tenaga kesehatan, guru, relawan, seniman budayawan, siswa berprestasi, tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat luas atas kerjasamanya membangun Banyuwangi. Sehingga, dapat membuahkan berbagai penghargaan.

Baca juga :

Advertisement

Diantaranya penghargaan itu, yakni sebagai Kabupaten Berkinerja Terbaik se Indonesia, Kabupaten Terbaik dalam indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), Kabupaten Terinovatif 7 tahun berturut-turut. Termasuk, sampai kabupaten pertama di Indonesia yang berhasil meraih Predikat AA dalam penilaian Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).

“Penghargaan ini bukan hanya semata-mata menjadi tujuan. Tapi menjadi motivasi, stimulan dan spirit membangun Banyuwangi lebih baik lagi ke depannya,” tambahnya.

Selain upacara bendera, juga digelar ziarah di TMP Wisma Rga Satria yang dipimpin oleh Dandim 0825 Letkol (Arh) Joko Sukoyo, juga ziarah di TMP 0032 Pantai Boom. Rangkaian peringatan Hari Pahlawan sendiri ditutup dengan tabur bunga di laut yang diikuti jajaran Forkopimda. (kom/bwi/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas