Tak Berkategori

Arken Banyuwangi Bagi Takjil dan Masker

Diterbitkan

-

Arked Banyuwangi Bagi Takjil dan Masker

Memontum Banyuwangi – Perangi Pandemi Covid-19, Arked (Arek Kedunen) organisasi kepemudaan Dusun Kedunen, Desa Bomo, Kecamatan Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi, membagikan ratusan takjil dan masker kepada masyarakat yang melintas di simpang empat Monas, jalan Argopuro, jalan utama menuju Bandara Blimbingsari – Muncar, Selasa (19/5/2020) sore.

Sembari membagikan takjil dan masker, para pemuda melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19 kepada masyarakat.

Arek Kedunen (Arked) ketika membagikan takjil dan masker di jalan raya Argopuro, Desa Bomo, Kecamatan Blimbingsari, Selasa (19/5/2020) sore. (ras)

Arek Kedunen (Arked) ketika membagikan takjil dan masker di jalan raya Argopuro, Desa Bomo, Kecamatan Blimbingsari, Selasa (19/5/2020) sore. (ras)

“Ingat ya bu, bapak kalau keluar rumah harus pakai masker ya,” ujar Yogi wakil ketua Arked sembari memberikan takjil dan masker kepada masyarakat.

Menurut Yogi, kesadaran masyarakat untuk memakai masker saat keluar rumah dan agar terhindar Viruscorona (Covid-19) sangat kurang. Saat pihaknya membagikan takjil dan masker di jalan utama Kecamatan Blimbingsari ini, masih banyak warga tidak memakai masker saat keluar rumah.

“Ingat ya pak, dan ibu-ibu kalau keluar rumah jangan lupa pakai masker,” kata Yogi sambil memberikan takjil dan masker kepada masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker saat keluar rumah.

Advertisement

Melihat pengendara yang melintas dijalan tersebut tidak memekai masker. Yogi bersama anggota Arked akan melakukan sosialisasi ke kampung-kampung pentingnya memekai masker agar terhindar Covid-19.

“Harapan saya dengan adanya sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19 dijalan seperti ini bisa mengingatkan warga agar memakai masker, karena virus Corona itu sangat berbahaya. Jika ada satu warga yang terinfeksi akan menular ke warga yang lain, dan ini sangat berbaya,” ujar Yogi.

Arked sebagai wadah pemuda Dusun Kedunen, Desa Bomo menghimbau kepada warga Desa Kedunen dan sekitarnya agar berperilaku hidup bersih, dan cuci tangan usai keluar rumah.

“Selain memakai masker, sehabis keluar rumah jangan lupa cuci tangan dengan hand sanitizer, atau pakai sabun. Agar terhindar virus Corona,” himbau Yogi.

Advertisement

“Kebetulan hari ini bulan puasa. Selain membagikan masker kami juga membagikan takjil kepada masyarakat, untuk berbuka puasa,” pungkas Wakil ketua Arked. (ras/oso)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas