Pemerintahan

Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Ajak Masyarakat Sukseskan Sensus Penduduk 2020

Diterbitkan

-

Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Ajak Masyarakat Sukseskan Sensus Penduduk 2020

Memontum Banyuwangi – Sensus penduduk 2020 agar sukses, Wakil Ketua DPRD kabupaten Banyuwangi, HM Ali Machrus menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk turut berpartisipasi dan mensukseskan sensus penduduk tahun 2020.

Ajakan itu disampaikan Ali Machrus saat Badan Pusat Statistik ( BPS) menggelar sosialisasi di Gedung DPRD kabupaten Banyuwangi, beberapa waktu lalu. Menurut Ali Machrus, sensus penduduk tahun 2020 sangat penting untuk mengetahui jumlah penduduk di Indonesia, serta untuk membantu program-program pemerintah, seperti halnya pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Mari segera lakukan sensus penduduk tahun 2020 ini, caranya sangat mudah tinggal mengisi secara online pada situs sensus bps.go.id yang dimulai sejak 15 Pebruari 2020 hingga 31 Maret 2020, dan menerima petugas sensus pada bulan Juli 2020 mendatang ” ajak Wakil Ketua DPRD Banyuwangi dari fraksi PKB ini.

Hadir dalam kegiatan sosialisasi, Kepala BPS beserta jajaran, Anggota dewan lintas fraksi, Sekretaris dewan juga beserta jajarannya. (ras/oso)

Advertisement

Wakil Ketua DPRD Banyuwangi, HM Ali Machrus bersama Kepala BPS beserta staf saat Sosialisasi Sensus Penduduk 2020, bertempat di DPRD Banyuwangi.(ist/oso)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas